Upacara Pendidikan Nasional 
Kamis, 02 Mei 2024


Kamis, 02 Mei 2024 Universitas Kristen Maranatha kembali menyelenggarakan Upacara peringatan Pendidikan Nasional 2024. Pada kesempatan ini Fakultas Kedokteran dan LPKA bertugas sebagai penyelenggara upacara yang diikut oleh Dosen, Tendik dan Mahasiswa. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakil Rektor Bidang Keuangan, Pengembangan Strategi dan Teknologi Informasi Universitas Kristen Maranatha Maya Malinda, S.E., M.T., Ph.D.

Dalam amanatnya, Inspektur Upacara menekankan pentingnya  kita memiliki tantangan dan kesempatan dalam memajukan pendidikan Indionesia. Kita sadar bahwa membuat perubahan membutuhkan suatu perjuangan, salah satunya akibat pandemik dapat mengubah cara hidup kita bahkan proses belajar mengajar berubah secara drastis. Dengan bersama kita mampu melewati dan berjuang  untuk pulih bahkan bangkit jauh lebih kuat, karena banyak anak-anak Indonesia yang berani bermimpi sehigga membuat para Guru juga pun berani mecoba hal baru. Kita dapat membutuhkan dengan keadaan apapun tidak menghalangi kita untuk terus berkarya.

Pada upacara  ini kita harus mengenang Pendidikan Nasional sehingga membuat anak-anak Indonesia terus berani bermimpi dan meraih cita-cita mereka. Universitas Kristen Maranatha juga pun tetap untuk melanjutkan Program MBKM  agar terus memajukan kehidupan bangsa dan negara Indonesia.